Jumat, 13 November 2009

Kenapa Ayam Nyebrang Jalan...










Jika ada Pertanyaan:
Mengapa Ayam Menyebrang Jalan?

Jawaban menurut:

Guru TK:
Supaya sampai ke ujung jalan.

FBI:
Beri saya waktu lima menit dengan ayam itu, saya akan tahu kenapa.

Aristoteles:
Karena merupakan sifat alami dari ayam.

Martin Luther King, Jr.:
Saya memimpikan suatu dunia yang membebaskan semua ayam menyeberang jalan tanpa mempertanyakan kenapa.

Freud:
Fakta bahwa kalian semua begitu peduli pada alasan ayam itu menunjukkan ketidaknyamanan seksual kalian yang tersembunyi.

George W Bush:
Kami tidak peduli kenapa ayam itu menyeberang! Kami cuma ingin tau apakah ayam itu ada di pihak kami atau tidak, apa dia bersama kami atau melawan kami. Tidak ada pihak tengah di sini!

Darwin:
Ayam telah melalui periode waktu yang luar biasa, telah melalui seleksi alam dengan cara tertentu dan secara alami tereliminasi dengan menyeberang jalan.

Einstein:
Apakah ayam itu menyeberang jalan atau jalan yang bergerak di bawah ayam itu, itu semua tergantung pada sudut pandang kita sendiri.

Nelson Mandela:
Tidak akan pernah lagi ayam ditanyai kenapa menyeberang jalan! Dia adalah panutan yang akan saya bela sampai mati!

Thabo Mbeki:
Kita harus mencari tahu apakah memang benar ada kolerasi antara ayam dan jalan.

Isaac Newton:
Semua ayam di bumi ini kan menyeberang jalan secara tegak lurus dalam garis lurus yang tidak terbatas dalam kecepatan yang seragam, terkecuali jika ayam berhenti karena ada reaksi yang tidak seimbang dari arah berlawanan.

Miyabi:
Ooohh... Aahhh... Yeeahh... Mmmhhh...

Programmer Visual Foxpro :
Tidak semua ayam dapat menyeberang jalan, maka dari itu perlu adanya interface untuk ayam yang di beri nama "nyebrangable" yaitu program kusus yang dibuat untuk ayam yang mau yebrang jalan.
Ayam-ayam itu diharuskan untuk mengimplementasikan interface tersebut agar bisa menyebrang jalan, bisa juga di simpan sebagai dll dan di taruh dalam flashdisk.
jadi di sini sudah jelas terlihat bahwa antara ayam dengan jalan sudah mengkoneksikan databasenya masing-masing dan membentuk database baru dengan "system query language" atau yang banyak di bicarakan sebagai database tercangging di dunia yang ga ada matinye.

Sutiyoso:
Itu ayam pasti ingin naik busway.

Soeharto:
Ayam-ayam mana yang ndak nyebrang, tak gebuk semua! Kalo perlu ya dikebumikan saja.

Habibie:
Ayam menyeberang dikarenakan ada daya tarik gravitasi, dimana terjadi percepatan yang mengakibatkan sang ayam mengikuti rotasi dan berpindah ke seberang jalan.

Nia Dinata:
Pasti mau casting '30 Hari Mencari Ayam' ya?

Desi Ratnasari:
No comment!

Dhani Ahmad:
Asal ayam itu mau poligami, saya rasa gak ada masalah mau nyebrang kemana juga...

Chinta Laura:
Ayam nyebrang jhalaan..? karena gak ada owject...biecheeck. ...

Julia Perez:
Memangnya kenapa kalo ayam itu menyeberang jalan? Karena sang jantan ada di sana ! Daripada sang betina sendirian di seberang sini, yaaahhhh dia kesana laahh... Cape khan pake alat bantu terus?

Roy Marten:
Ayam itu khan hanya binatang biasa, pasti bisa khilaf.. (sambil
sesenggukan) .

Butet Kartaredjasa:
Lha ya jelas untuk menghindari grebekan kamtib to?

Megawati:
Ayamnya pasti ayam wong cilik. Dia jalan kaki toh?

Harmoko:
Berdasarkan petunjuk bapak presiden.

and the best answer is:

Gus Dur :
'Kenapa ayam nyebrang jalan? Ngapain dipikirin? Gitu aja kok repot!
'Lagian bukannya kerja yang bener.. malah baca ginian'

Senin, 03 Agustus 2009

Mengapa Superhero Tidak Mau ke Indonesia ??

Dengan meningkatnya tingkat kriminalitas di ibukota dewasa ini, pemerintah Indonesia telah mengirimkan proposal penawaran kerja kepada sejumlah superhero dari negara paman Sam.

Proposal ini menawarkan suatu bentuk kerjasama dimana para superhero diminta kesediaannya untuk bekerja di Indonesia dalam kerjasama dengan Mabes Polri untuk memerangi kriminalitas yang marak terjadi di kota2 besar Indonesia , khususnya Jakarta .

Tetapi tidak diduga sejumlah besar superhero MENOLAK ajakan kerjasama ini.

Berikut adalah alasan penolakan tersebut,

1. BATMAN (Bruce Wayne)

Bruce Wayne menolak ajakan kerjasama ini dengan alasan yang terlalu dibuat-buat. ALasan beliau adalah DIA KEBERATAN MENANGGUNG PAJAK IMPOR BAT-MOBILE KE INDONESIA. BAYANGIN AJA PAJAK IMPOR MOBIL MEWAH YANG SELANGIT, APALAGI UNTUK BAT-MOBIL YANG SECANGGIH ITU.

2. SPIDERMAN (Peter Parker)

Parker juga menolak ajakan kerjasama ini dengan alas an DI INDONESIA HANYA ADA SEDIKIT SEKALI GEDUNG TINGGI, YANG MENYULITKAN DIA UNTUK BERGELANTUNGAN DARI GEDUNG KE GEDUNG. KALAUPUN ADA GEDUNG TINGGI, JARAKNYA TERLALU BERJAUHAN, SEHINGGA SANGAT MENYULITKAN. BELUM LAGI SAAT BERGELANTUNGAN, DIA TAKUT KECANTOL KABEL LISTRIK DAN TELEPON YANG BANYAK BERSERAKAN DI LANGIT-LANGIT KOTA BESAR INDONESIA

3. INVISIBLE GIRL (Susan Storm)

Menolak dengan alasan MINDER. Kemampuan menghilang yang dimilikinya masih jauh kalah dengan kemampuan menghilang orang-orang Indonesia. Berikut wawancara yang dilakukan dengan CNN SAYA SIH HANYA BISA MENGHILANGKAN DIRI SAYA SENDIRI. BANYAK ORANG DI INDONESIA YANG BUKAN HANYA BISA MENGHILANGKAN DIRI SENDIRI, MALAHAN HUTANG, ASSET-ASET NEGARA YANG PERNAH DIKUASAI, SAMPAI HUTANG-HUTANG KORUPSI PUN BISA DIHILANGKAN JUGA. JADI SAYA MINDER NIH.....

4. THE THING

Menolak dengan alasan DI INDONESIA SUDAH BANYAK ORANG DENGAN KULIT YANG LEBIH TEBAL DARI SAYA. BUKAN HANYA KEBAL PELURU, MALAHAN SUDAH KEBAL MALU SEGALA.

5. HUMAN TORCH (Johnny Storm)

Menolak juga sama dengan anggota-anggota Fantastic 4 yang lain, karena BELUM JUGA MULAI BEKERJA, DIA UDAH MENDAPAT PANGGILAN DARI KEJAGUNG KARENA DICURIGAI MENJADI DALANG TERBAKARNYA BEBERAPA PASAR DI INDONESIA.

6. THE FLASH (Barry Allen)

Sebenarnya Allen sudah mempertimbangkan untuk menerima proposal ini, tetapi setelah melakukan survey ke berbagai lembaga pemerintahan dia akhirnya menolak. BAYANGKAN AJA, UNTUK MENDAPATKAN TANDA TANGAN KTP AJA ORANG HARUS MENUNGGU BERHARI-HARI. ITU AJA MASIH SABAR. JADI KESIMPULAN SAYA, ORANG INDONESIA TIDAK MEMERLUKAN SEORANG SUPERHERO YANG MEMILIKI KEKUATAN BERUPA KECEPATAN. KECEPATAN TIDAK ADA ARTINYA BUAT BANGSA YANG ALON-ALON ASAL KELAKON.

7. SUPERMAN (Clark Kent )

Sang manusia baja ini menolak dengan sopan, karena SAYA TAKUT DISANGKUTKAN DENGAN TUNTUTAN MELAKUKAN AKSI PORNOGRAFI/PORNOAKS I KARENA CELANA DALAM SAYA DI DEPAN.

8. AQUAMAN

Merasa tidak kuat setelah mencoba pekerjaan baru di Indonesia , karena LAUTNYA UDAH TERCEMAR LUMPUR LAPINDO

9. WONDER WOMAN

Pada mulanya, sang peace ambassador dari atlantea ini merasa yakin bisa membantu pemerintah Indonesia. Tetapi setelah pengamatan lebih lanjut, dia akhirnya menolak juga dengan alasan KALO SAYA MATI DI US DALAM MENUNAIKAN TUGAS KAN MASIH BERGENGSI, DIBUNUH MONSTER / VILLAIN. DI INDONESIA BISA-BISA SAYA MATI DIGREBEK FPI GARA-GARA KOSTUM SAYA YANG SUPER SEKSI INI.

10 CAT WOMAN

Menolak setelah ketakutan mendengar lagu KUCING GARONG.

11 HULK (Bruce Banner)

Banner menolak karena JALAN-JALAN DI INDONESIA TERLALU SEMPIT UNTUK UKURAN TUBUHNYA. BELUM LAGI KALO NGEJAR VILLAIN SAMPAI KE GANG-GANG PERUMAHAN, NTAR KENA PORTAL, BELUM LAGI DIMINTAI DUIT CEPE-AN. MAU AMBIL DARI MANA???? GW KAN GA PAKE BAJU. BELUM LAGI KALO NYEBRANG JALAN, DISORAKIN DISANGKA SI KOMO.

Selasa, 28 Juli 2009

Bacaan di Kala Tanggal Tua

Kejadian ini bermula ketika secara tak sengaja aku berpapasan dengan tukang Mie Ayam keliling yang biasa beredar di depan rumah. Siang itu, kulihat dia tengah berasyik masyuk di pinggir jalan, cekikikan sendiri sambil melihat sesuatu yang ada di tangannya.

Bahkan saking asiknya, gerobak mie ayam itu ditinggalkannya begitu saja, seakan mengundang pemulung jail untuk mengangkutnya.

Karena penasaran, diriku pun bertanya.
"Mas Jason" (panggil saja demikian, karena dia sering dipanggil Son ama pelanggannya) "Son.. mie ayamnya siji maning sooon..".
"Lagi apa kok asik bener di pojokan?" tanyaku

"Eh mas ganteng..."( satu hal yang aku suka dari Jason adalah : Orangnya
suka bicara Jujur!)

"Ini mas, lagi update status!!..."

WADEZIG!!

"Weehhh... njenengan fesbukan juga to??" tanyaku heran

"Ya iyalah mas... hareee geneee ga fesbukan?!...
"Lagian kan lumayan juga buat menjaring pelanggan lewat fesbuk, kata pak Hermawan Kertajaya kan dalam berdagang kita harus selalu melakukan diferensiasi termasuk dalam hal pemasaran mass.. "

GLEK!! kalah guah
Gw yang sering naik Kereta ke jawa aja gak tau kalo ada yg namanya Hermawan Kereta Jaya

"Emang mas update statusnya apa?" tanyaku penasaran

"Nih mas aku bacain ya :
Promo Mie Ayam, beli dua gratis satu mangkok, beli tiga gratis nambah kuah, beli empat gratis timbang badan... takutnya anda obesitas... segera saya tunggu di prapatan komplek, depan Warung Nasi Uduk Ibu Adjie. Mie Ayam Jason : Melayani dengan Hati... ampela, usus dan jeroan ayam lainnya.."

GUBRAK!!
Dua kosong untuk mas jason...
Guah yg uda lama fesbukan aja ga bisa bikin status se atraktif dia..

Tapi ada yg aneh pas kulirik ke henpon yang dia pake aku kira henponnya blekberi atau minimal nokia seri baru yang uda bisa pake internetan.

Selidik punya selidik, ternyataa... henponnya lawas bin jadul... alias HP yang masih monokrom, suara belum poliponik, dan masih pake antena luar kayak radio AM.

GUSSRAKKK!!!..
Pusing guah.....
Kok bisa, lah wong gprs nya ajah ga ada!!!...

"Mas, tapi kok bisa update fesbuk pake henpon sederhana gitu?" (takut nyinggung peranakan die, gue bilang aja HP sederhana)

"Gimana caranya?? "

"Owwh.. gampang mas, saya tinggal nulis statusnya lewat SMS lalu kirim ke Tri?" jawab dia datar

"Ohh.. mas nya pake Kartu Three ya? Yang gratis internetan itu?"

" Bukaaaan mas, Tri itu lengkapnya Tri Ambarwati... "

"Dia itu pacar saya, sama-sama dari Brebes, yang kerjaannya jagain Warnet 24 Jam!
Jadi kalo butuh update, tinggal sms dia aja nanti dia yang gantiin status saya, Lha wong dia tiap hari di depan komputer jagain warnet!!!.."

(Busyett....)

"Paling sebagai balesannya" seakan ga peduli wajah ku yang berubah karena Bingung dia melanjutkan bicaranya
"saya gratisin mie ayam seminggu sekali... murah to..." dengan enteng nya perkataan itu keluar dari mulutnya...

Mendadak kepalaku pusing Bagaikan menderita dehidrasi akut sekaligus hipotermia tingkat tiga, aku limbung mendengar jawaban spektakuler dari mas jason...

BRUK!!

"lho mas.. mas... jadi beli mie ayam ndak...kepriben kiye?"


MAU UPDATE STATUS GRATIS?
PAAKE TRI

MAU???






letter from my best friend

Jumat, 24 Juli 2009

Michael Jackson & Syahidah Marwa al-Sharbini

Assalamu'alaikum Wr.Wb.

Marilah kita mensedekahkan Al-fatehah atas Arwah Syaidah Marwaal-Sharbini.

Antara Michael Jackson & Syahidah Marwa al-Sharbini

Saya sedih, bukan karena kematian MJ yang dipuja jutaan orang di dunia.Tapi saya sedih, karena pada saat yang sama, berlangsung perkebumian seorang muslimah yang Insya Allah menjadi seorang syahidah karena mempertahankan jilbabnya.

Marwa Al-Sharbini, seorang ibu satu anak yangsedang mengandung tiga bulan, syahid akibat ditikam sebanyak 18 kali oleh seorang pemuda Jerman keturunan Rusia yang anti-Islam dan anti-Muslim. Tapi berita ini, sama sekali tidak saya temukan di tv-tv kita, negara yang mayoritas penduduknya Muslim, bahkan mungkin, tak banyak dari kita yang tahu akan peristiwa yang menimpa Marwa Al-Sharbini.

Ribuan orang di Mesir yang mengantar jenazah Marwa Al-Sharbini ke tempat istirihatnya yang terakhir, memang mungkin banyak orang yang menangisi kepergian Michael Jackson. Marwa hanya seorang ibu dan bukan superstar seperti MJ.

Tapi kepergian Marwa Al-Sharbini adalah lambang jihad seorang muslim. Marwa Al- Sharbini mempertahankan harga dirinya sebagai seorang Muslimah yang mematuhi ajaran agamanya meski pun untuk itu ia kehilangan nyawanya.

Marwa Al-Sharbini ditikam di ruang sidang kota Dresden, Jerman saat akan memberikan kesaksian atas ancaman terhadapnya. Ia mengadukan sorang pemuda Jerman bernama Alex W yang kerap menyebutnya "teroris" hanya karena ia mengenakan jilbab. Dalam suatu kesempatan, pemuda itu bahkan pernah menyerang Marwa dan berusaha melepas jilbab Muslimah asal Mesir itu.

Di persidangan itulah, Alex kembali menyerang Marwa, kali ini ia menikam Marwa Al-Sharbini berkali-kali. Suami Marwa yang berusaha melindungi isterinya, malah terkena tembakan pihak berkuasa keamanan pengadilan yang berdalih tak sengaja menembak suami Marwa yang kini dalam kondisi kritis di rumah sakit Dresden.

Peristiwa ini sepi dari pemberitaan di media massa Jerman dan mungkin dari pemberitaan media massa asing dunia karena yang menjadi korban adalah seorang muslimah yang dibunuh oleh orang Barat yang anti-Islam dan anti-Muslim.

Situasinya mungkin akan berbeda jika yang menjadi korban adalah satu orang Jerman atau orang Barat yang dibunuh oleh seorang ektrimis Islam. Beritanya dipastikan akan gempar dan mendunia.Itulah sebabnya, mengapa di tv-tv kita cuma sibuk dengan pemberitaan pemakaman Michael Jackson yang mengharu biru itu.

Tak ada berita pemakaman Syahidah Marwa Al-Sharbini yang mendapat sebutan "Pahlwan Jilbab". Tak ada protes dunia Islam atas kematiannya. Tak ada tangisan kaum muslimin dunia untuknya.

Tapi tak mengapa Marwa Al-Sharbini, karena engkau akan mendapatkan tempat yang paling mulia di sisi ALLAH SWT. Seiring doa dari orang-orang yang mencintaimu. Selamat jalan saudariku, maafkan kami jika kurang peduli.

Note : Untuk bapak2 para "teroris", kalo mau ngebom jangan atas namakan jihad atau islam!!!, jangan teriakkan Allahu Akbar untuk membunuh orang2 tak berdosa, Islam juga cinta damai. Peace men...

Wassalam

a letter from my best friend

Selasa, 09 Juni 2009

Komisi IX Desak Pemerintah Cabut Izin RS.Omni Jakarta

Komisi IX DPR akhirnya mendesak pemerintah mencabut izin RS Omni Internasional. Mereka juga meminta rumah sakit tersebut mencabut gugatan hukum kepada Prita Mulyasari tanpa syarat dan meminta maaf kepada ibu dua anak tersebut.

Desakan tersebut dilontarkan setelah rapat dengar pendapat (RDP) antara Komisi IX DPR dan jajaran direksi RS Omni Internasional kemarin (8/6). "Kami menyimpulkan, penjelasan RS Omni Internasional tidak memuaskan," tegas Wakil Ketua Komisi IX Umar Wahid selaku pimpinan rapat.

Pukul 14.00 kemarin, Komisi IX mengundang jajaran direksi RS Omni Internasional untuk meminta penjelasan terkait kasus Prita Mulyasari. Ibu dua anak itu dipenjara karena dijerat UU Informasi dan Transaksi Elektronik (ITE) atas dugaan melakukan pencemaran nama baik terhadap rumah sakit tersebut.

Hadir Direktur RS Omni Bina Ratna, Sekretaris Manajer Hadi Furqon, Ketua Komite Medis Leonardus, dan Patient-Doctor Service Manager Grace Hilza. Mereka didampingi pengacara Heribertus Hartoyo.

Bina Ratna menjelaskan awal mula kasus Prita. Dia bersikukuh, kasus itu terjadi karena Prita tidak terima atas penjelasan rumah sakit. Padahal, kata dia, rumah sakit menyelesaikan secara kekeluargaan. Tapi, Prita tetap meminta hasil rekam medis. "Saya tidak habis pikir kenapa laporan itu terus diminta. Kami sudah katakan bahwa laporan itu salah," ujar Grace Hilza menimpali penjelasan Bina Ratna.

RS Omni juga berkilah, keluhan medis Prita bukan karena kesalahan prosedur. Sebab, semua prosedur medis dilakukan sebagaimana mestinya. Termasuk, soal bengkak pasca-perawatan. "Itu adalah bagian dari perjalanan penyakit Ibu Prita. Dia mengalami infeksi karena penyakit yang dideritanya," kata Bina.

Pihak RS Omni menggambarkan Prita sebagai pasien yang arogan dan mengancam rumah sakit yang berlokasi di Alam Sutera, Tangerang, itu. Saat Prita disodori surat permintaan maaf, dia malah merobeknya dan tetap minta hasil pemeriksaan yang menunjukkan trombositnya sebesar 27.000.

Bina tak memberikan karena hasil pemeriksaan yang keliru tak bisa dikeluarkan. "Saat pemeriksaan dengan menggunakan alat, selalu ada kemungkinan kesalahan, yakni 0,19 persen hingga 1,9 persen. Nah, Ibu Prita masuk persentase kesalahan itu. Makanya, hasil pemeriksaannya diulang," kata Bina.

Setelah menjelaskan kasus Prita, pihak RS Omni dihujai pertanyaan dan kecaman dari anggota dewan. Max Sopacua dari Fraksi Demokrat mempertanyakan label internasional yang dicantumkan pada rumah sakit. "Pejabat Depkes mengatakan RS Omni tidak termasuk rumah sakit internasional. Sebab, salah satu ciri RS internasional adalah sahamnya dimiliki oleh pihak asing," ujarnya.

Trisnawati Karna dari Partai Golkar menuding RS Omni melakukan pembohongan publik dengan label internasional. "Label itu jelas digunakan agar orang menganggap rumah sakit internasional, padahal tidak. Kita tidak bisa mentoleransi kebohongan seperti ini, apalagi menyangkut nyawa orang lain," tegasnya.

Bina mengakui pemegang saham rumah sakit yang dipimpinnya tidak berasal dari luar negeri. Label intenasional merupakan bagian dari strategi pasar. "Label internasional digunakan untuk menunjukkan kepada masyarakat bahwa rumah sakit memiliki kompetensi dan kapasitas internasional," ujar wanita berambut panjang itu.

Anggota komisi kompak mendesak RS mencabut gugatan hukum atas Prita. Berdasar Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1999, Prita dilindungi sebagai konsumen dan bukan orang luar yang melakukan pencemaran nama baik. "Pencemaran nama baik itu dilakukan oleh orang luar yang tidak memiliki hak. Prita memiliki hak karena menjadi konsumen rumah sakit," kata Komisi IX.
Heribertus mengaku pencemaran nama baik bukan pasal awal yang digunakan untuk menjerat Prita. Saat mendatangi kantornya, pihak RS Omni mengatakan berada di bawah ancaman. "Prita mengancam keselamatan dr Hengki dan Grace. Karena itu tidak bisa dibuktikan, kami tawarkan memperkarakan Prita melalui pencemaran nama baik, yakni pasal 310 dan 311," tuturnya.

Komisi IX terus mendesak Bina agar mencabut gugatan. Namun, dia terus berkelit dengan memberi jawaban yang tak memuaskan dewan. Hingga pukul 16.30 RS Omni bersikukuh tidak akan mencabut gugatan. "Saya kan juga rakyat dan berhak untuk melaporkan kepada wakil rakyat apa yang terjadi. Terima kasih tanggapannya, itu akan jadi masukan bagi kami," kata Bina.

MINTA PERLINDUNGAN

Sementara itu, kemarin (8/6), suami Prita, Andri Nugroho dan kuasa hukumnya mendatangi Kejaksaan Agung. “Kami minta perlindungan hukum dalam kasus ini,” kata Slamet Yuwono, kuasa hukum Prita, usai bertemu dengan Kapuspenkum Kejagung Jasman Pandjaitan. Perlindungan hukum tersebut terkait dengan pemeriksaan jaksa-jaksa kasus Prita yang dilakukan oleh jajaran pengawasan Kejagung.

Slamet meminta Kejagung profesional dalam melakukan pemeriksaan. Tidak hanya terhadap jaksa penuntut umum, namun juga dengan kepala Kejaksaan Negeri Tangerang dan kepala Kejaksaan Tinggi Banten, jika memang ada indikasi keterlibatan. “Kami minta ada sanksi yang tegas, termasuk sampai pemecatan,” tegas pengacara dari kantor bantuan hukum OC Kaligis itu.
Pihak Prita juga meminta adanya dugaan suap dalam kasus Prita itu untuk diusut. Menurut Slamet, indikasi itu terlihat dengan adanya fasilitas kesehatan yang diberikan RS Omni kepada jaksa. “Itu mengarah pada dugaan suap, tapi masih perlu pembuktian,” terangnya.
Pengumuman fasilitas check up gratis yang diberikan oleh RS Omni kepada Kejari Tangerang ditempel di papan pengumuman. “Saya tahu saat istri saya ditangkap,” kata Andri Nugroho.
Tidak hanya menanti hasil pemeriksaan tim jajaran pengawasan Kejagung, pihak Prita juga berencana melakukan gugatan terhadap RS Omni. Itu jika tim kuasa hukum menemukan indikasi malpraktik. “Sekarang masih digodok,” terang Slamet.

Secara terpisah, Kapuspenkum Kejagung Jasman Pandjaitan mengatakan, tim dari Jaksa Agung Muda Pengawasan mulai memeriksa jaksa yang terkait kasus Prita. Pemeriksaan dilakukan di Kejari Tangerang. Tim dipimpin oleh Inspektur Kepegawaian dan Tugas Umum JAM Was Ajat Sudrajat dengan empat anggota.

“Sasarannya, penuntut umum dan Kasi Pidum. Kalau nanti ditemukan ada kaitan-kaitan, bisa sampai ke atas (Kajari, Red),” kata Jasman. Demikian juga dengan pemeriksaan terhadap Kajati Banten.

Terkait dengan sanksi, Jasman masih menunggu hasil pemeriksaan. Namun dia menegaskan, jika ada indikasi tindak pidana, pihaknya akan menyerahkan kasus itu ke polisi. “Kalau nanti tim pengawasan menemukan ada indikasi seperti itu, kami tidak segan-segan menyerahkan ke penyidik,” tegas Jasman.

Sementara itu, Menteri Kesehatan (Menkes) Siti Fadilah Supari telah melimpahkan kasus Prita Mulyasari kepada Majelis Kehormatan Disiplin Kedokteran Indonesia (MKDKI). Kebijakan itu diambil, setelah Menkes beserta jajarannya mengundang pihak RS Omni dan mencermati permasalahannya.

Saat ini, kata Menkes, permasalahan pencemaran nama baik sedang ditangani di Pengadilan Negeri Tangerang. "Untuk masalah pencemaran nama baik, Depkes tidak bisa campur tangan dan menyerahkan sepenuhnya pada proses hukum yang berlaku," ujarnya.
Namun, terkait ketidakpuasan pasien terhadap pelayanan kesehatan di RS Omni, Menkes telah mengirim tim investigasi ke RS Omni dan memanggil Direksi RS Omni dan staf yang terlibat ke Depkes untuk dimintai keterangan. "Kami ingin memperoleh penjelasan kronologis terjadinya kasus tersebut," ujarnya.

Menkes minta MKDKI melakukan penilaian kasus Prita Mulyasari. Tujuannya, untuk mengetahui apakah dokter di RS Omni yang memberikan pelayanan telah melakukan pelanggaran disiplin kedokteran atau tidak. "Penilaian itu sepenuhnya kami serahkan kepada MKDI," ungkapnya.

Untuk diketahui, MKDKI merupakan lembaga otonom di bawah Konsil Kedokteran Indonesia yang berwenang menerima pengaduan, memeriksa dan memutuskan kasus pelanggaran disiplin yang dilakukan oleh dokter dan atau dokter gigi.

Sebab, kata Menkes, pada pasal 55 UU No. 29 Tahun 2004 tentang Praktik Kedokteran menyatakan dalam rangka terselenggaranya praktik kedokteran yang bermutu dan melindungi masyarakat sesuai dengan ketentuan perlu dilakukan pembinaan terhadap dokter atau dokter gigi yang melakukan praktik kedokteran.

Pembinaan itu, kata Menkes, bisa dilakukan pemerintah, pemda, konsil kedokteran Indonesia maupun organisasi profesi sesuai dengan tugas dan fungsi masing-masing. Untuk menegakkan disiplin dokter dan dokter gigi, kata Menkes, kemudian dibentuk MKDKI.(fal/kit/aga)

Rabu, 20 Mei 2009

Pesawat Jatuh di Madiun Angkut 96 Prajurit TNI


JAKARTA - Pesawat Hercules milik TNI AU jatuh di Magetan Jawa Timur, Rabu (20/5/2009) pagi. Pesawat nahas ini mengangkut 96 prajurit yang hendak pulang setelah bertugas mengantar logistik personel."Jumlah penumpangnya perkiraan 96 prajurit," ujar Kadipen TNI AU Bambang Sulistyo kepada okezone melalui telepon, Rabu (20/5/2009).

Bambang mengaku belum mengetahui secara pasti berapa jumlah korban jiwa dalam kecelakaan pesawat yang sempat menabrak tiga rumah itu. "Yang tewas masih belum tahu," pungkasnya.

Seperti diberitakan, sebuah pesawat Hecules milik TNI AU jatuh di permukiman penduduk di Desa Geplak, Kecamatan Keras, Magetan, Jawa Timur sekira pukul 06.30 WIB.Sebelumnya pesawat yang mengangkut para prajurit itu terbang dari Bandara Halim Perdana Kusuma, Jakarta menuju Bandara Iswahyudi, Madiun, Jawa Timur tadi malam.

Kecelakaan pesawat Hercules C-130 di Magetan, Jawa Timur, harus menjadi pelajaran dalam peningkatan proyeksi anggaran bagi Tentara Nasional Indonesia (TNI)."Pemerintah ke depan harus memproyeksikan anggaran pertahan sekurang-kurangnya 75 persen dari kebutuhan minimalnya," ujar anggota Komisi I DPR dari Fraksi Golkar, Yuddy Chrisnandi, melalui pesan singkatnya kepada okezone, Rabu (20/5/2009).Dia mengatakan, sampai saat ini anggaran TNI yang baru dapat dipenuhi negara sekira 45 persen dari kebutuhan minimalnya. "Ini adalah cermin ketidakberpihakan politik anggaran pemerintah kepada TNI," tandas politisi muda Golkar ini.

Lebih lanjut dia menambahkan, peningkatan proyeksi anggaran adalah guna mengurangi risiko penggunaan alat utama sistem senjata (alutsista) dan juga meningkatkan kesejahteraan prajurit.Dikatakan, minimnya anggaran pertahanan menyebabkan TNI tidak bisa memiliki peralatan perang, termasuk pesawat angkut yang baru apalagi modern.

Pesawat angkut baru dan modern dibutuhkan TNI supaya dapat meminimalisir terjadinya risiko kecelakaan.Bahkan, tambah Yuddy, TNI juga tidak memiliki anggaran perawatan alutsista yang memadai untuk menjaga kesinambungan keamanan pengoperasian alat-alat pertahanannya."Kita prihatin, jatuhnya Hercules adalah musibah yang bila dirunut sebagai konsekuensi penggunaan alutsista udara yang sudah berumur tua serta ketidakcukupan biaya perawatan," terangnya

Okezone.com

Selasa, 19 Mei 2009

Bea Cukai Usut Jaringan Pemasaran Pita Cukai Palsu

SURABAYA - Kantor Wilayah Direktorat Jendral Bea Cukai (DJBC) Jatim I bergerak cepat dengan mengembangkan penyidikan kasus cukai palsu ke jaringan pemasaran yang diduga telah tersebar di Jawa Timur.

Pemeriksaan tampaknya tidak hanya berhenti pada orang-orang terdekat tersangka Bambang Sugiarto, tapi mulai diarahkan pada komplotan Bambang di Jatim. Pihak bea cukai menengarai peredaran cukai palsu itu telah menyebar ke sejumlah daerah.

Tidak hanya dikalangan produsen rokok lokalan, tapi juga ?menyusup' ke produsen rokok besar atau telah memiliki pasaran luas. Hal ini diindikasikan dengan lamanya masa operasional atau peredaran cukai palsu milik Bambang di Jawa Timur.

Kepala seksi Penyidikan dan Penindakan (P2) Kanwil DJ Bea Cukai Jatim I Tjerja Karya Adil mengatakan, Jawa Timur hanyalah salah satu sasaran pemasaran cukai palsu produksi Bambang. Lainnya diidentifikasi sudah beberapa tahun dipasarkan di daerah Jawa Tengah. Terutama Jepara, Semarang, dan Solo.

"Distribusi cukai palsu ini sudah ke mana-mana, bahkan hingga keluar pulau Jawa," ungkap Tjerja, Senin (18/5/2009).

Di Jawa Timur sendiri, dugaan pemasaran cukai palsu yang diproduksi Bambang Cs sudah merambah ke hampir semua kota dan kabupaten. Hal itu disampaikan Tjerja dengan menyatakan bahwa sebenarnya peredaran cukai illegal tersebut telah diintai bea cukai sejak tiga bulan sebelum pabrik utamanya di Slipi, Jakarta dan Tangerang digerebek.

"Pergerakan mereka sudah kita pantau sejak tiga bulan lalu. Tapi bea cukai tidak langsung melakukan penangkapan," tuturnya.

Lamanya proses pemantauan intelijen oleh pihak bea cukai, kata Tjerja, disebabkan pihaknya tidak ingin hanya menangkap pelaku lapangan yang hanya berperan pengedar cukai palsu. "Temuan intelijen itu terus ditelusuri sampai ke tingkat produsen agar bisa menangkap kakapnya sekaligus," papar Tjerja.

Pihak Kanwil DJBC Jatim I belum bersedia membeber hasil ungkap pengembangan kasus cukai palsu terbesar yang digerebek Direktorat Jendral Bea Cukai Jakarta, tiga hari lalu di kawasan Slipi dan Tengerang.

Seperti diberitakan, Kantor Wilayah Direktorat Jendral Bea Cukai (DJBC) Jatim I bekerja sama dengan Polwiltabes Surabaya menggerebek tiga unit rumah mewah yang diidentifikasi sebagai milik tersangka Bambang Sugiarto. Operasi penggeledahan ini menyusul terbongkarnya pabrik cukai palsu di Tangerang, dua hari lalu atau tepatnya Sabtu 16 Mei lalu. (Destyan Soejarwoko/Koran SI/kem)

free counters